Belajar Gitar, Kunci Gitar, Melodi Gitar paling lengkap ada di sini

...

7 Rahasia Meningkatkan Skill Gitar dari Facebook

7 Rahasia Meningkatkan Skill Gitar dari Facebook



7 rahasia meningkatkan skill bermain gitar dari facebook ini terinspirasi dari semakin maraknya penggunaan media sosial sebagai sarana berinteraksi sekaligus belajar bersama.

Saat ini, bukan rahasia lagi bahwa media sosial sudah menjadi bagian dari kehidupan banyak orang termasuk juga jejaring sosial facebook.

Mungkin sedikit aneh kalau ada di antara kalian pembaca blog ini tidak memiliki akun facebook.

Ini terlepas dari tujuan memanfaatkan facebook, baik itu sebagai berinteraksi, berkomunikasi dengan banyak orang, bermain game, sarana refreshing, menjalankan bisnis dan masih banyak lagi.

Tapi tahukah kalian bahwa facebook bisa dijadikan tempat belajar gitar?

belajar gitar, belajar gitar pemula, cara unik, facebook, rahasia gitar, tips ampuh, tips bermain gitar, trik gitar,
http://i.telegraph.co.uk/multimedia/archive/02232/facebook-front_179_2232542b.jpg
Kalau selama  ini kalian belum pernah menggunakannya selain untuk chat dan update status kali ini saya akan menunjukkan caranya.

Berikut rahasia-rahasia meningkatkan skill gitar dari facebook !


#1 Bergabung dengan grup diskusi gitar



Saya mengasumsikan bahwa teman-teman sudah memiliki akun facebook karena admin tidak akan menjelaskan cara mendaftarnya.

Pengguna facebook itu ada jutaan orang dan datang dari seluruh dunia.

Pertanyaan sederhananya apakah kita sudah tahu siapa saja dari sekian banyak itu yang memiliki hobby yang sama dengan kita?

Di facebook banyak sekali grup-grup yang terbentuk berdasarkan minat dan kesukaan.

Kalian dapat bergabung dan memanfaatkan grup ini. Grup gitar yang mempunyai anggota  ratusan bahkan sampai ribuan, misalnya Guitar Force dengan 7ribu lebih anggota, MyGF ( MyGuitarForum) dengan 10ribu anggota, dan masih banyak lagi grup-grup.

Sekalipun kalian newbie, jangan takut untuk bergabung.

Update terbaru, grup-grup di atas sekarang anggotanya sudah jarang aktif namun di penuhi dengan penjaja iklan. Tapi boleh di coba siapa tahu mendapat respon.


#2 Mulai berdiskusi dengan para anggota



Setelah bergabung dan menjadi di salah satu grup, ikutlah berdiskusi dengan aktif berkomentar dan tidak takut bertanya.

Dari sekian banyak anggota pasti ada yang sering bahkan bisa dikatakan aktif menjawab pertanyaan dan tentu saja banyak darinya merupakan solusi permasalahan kita.

Penting untuk diingat juga, kadang-kadang memang tidak semua member bersikap ramah apalagi dengan pertanyaan-pertanyaan mendasar dan pernah ditanyakan sebelumnya.

Jadi, sebelum bertanya usahakan melihat kiriman yang lama agar tidak mengulangi pertanyaan yang sama.

Diskusi adalah salah satu media belajar yang paling ampuh karena kita bisa melihat bagaimana tiap orang mencoba menyelesaikan masalah. Bahkan tidak jarang kita akan menemukan istilah baru yang bisa kita jadikan referensi belajar.


#3 Tambahkan sebagai teman


Selanjutnya kalian perhatikan, member mana yang ramah dan menurut kalian bisa dijadikan teman yang akan membantu mengatasi masalah kalian.

Coba menambahkan dia ke daftar teman kalian.

Memang tidak semua bisa di terima kalau memang mungkin dia tidak mengenal kita.

Oleh karena itu, jangan malu untuk berdiskusi dulu setidaknya dia tahu bahwa kalian adalah teman sesama anggota di dalam grup tersebut.

Menambah teman berarti kita menambah sumber belajar baru.


#4 Lihat daftar/kumpulan videonya

Kadang-kadang ada orang yang cuma jago bicara tapi prakteknya kurang karena itu kita perlu bukti. Untuk membuktikan itu, lihat ke bagian albumnya cari videonya.

Lihat apakah ada atau tidak video  gitarnya, bagaimana dia bermain? Tidak jarang video yang di upload adalah video lesson gitar walaupun kebanyakan merupakan video cover dari lagu tertentu.

Dari sini, kalian bisa melihat bagaimana skill nya, teknik apa saja yang  digunakan dan bisa juga memberikan inspirasi untuk berkarya.

Melihat saja tidaklah cukup.

Oleh karena itu, ikutlah berkomentar di videonya bila perlu. Sekali lagi, ini adalah bagian dari perkenalan kita. Teman yang baik akan membalas komentar kalian, kalau tidak pun setidaknya dia akan memberi like untuk komentar kita.


#5 Periksa Notes/Catatan

Banyak gitaris menggunakan fitur catatan dalam menuliskan beberapa ide mereka, walaupun kenyataan tidak semuanya menggunakan fitur tersebut. Saya sendiri lebih suka menulis di blog bisa mengupload gambar dan foto sekaligus.

Biasanya mereka meninggalkan catatan berisi tentang tips gitar, teknik bahkan mungkin review tentang produk tertentu.

Nah, manfaatkan catatan mereka untuk belajar.

Biasanya catatan ini dikemas sendiri bukan hasil copy paste, jadi original buatan sang pemilik akun.

Meninggalkan komentar adalah salah satu cara yang ampuh untuk mempererat pertemanan.

Entah itu pujian atau sekedar bertanya.

Catatan facebook sebenarnya tidak jauh berbeda dengan blog dari segi informasinya bahkan kita bisa dengan mudah bertanya dan tiap kali ada balasan langsung muncul di pemberitahuan. Dan bisa dipastikan orang lebih sering buka facebook daripada blog.


#6 Hubungi Lewat Chatting

Chatting adalah cara terakhir yang bisa kita gunakan dalam belajar gitar dari facebook. Di sini, tentu saja kalian udah punya hubungan pertemanan dan setidaknya mengenal satu sama lain.

Mulailah dengan sebuah sanjungan atau pujian.

Gunakan tata krama, sopan santun jangan pula sok akrab apalagi langsung minta kontak personal.

Dari chatting inilah kalian bisa jadi teman yang saling bertukar informasi untuk belajar.

Pengalaman saya sendiri, cara ini terbukti jitu bahkan berteman akrab walaupun belum pernah bertemu tatap muka.


#7 Like Fans Page



Sekarang memang kebanyakan grup di facebook sudah berubah jadi grup jual beli maka agak susah untuk mencari grup yang benar-benar bersih. Oleh karena itu, jika kalian mengunjungi sebuah blog gitar seperti blog ini pastikan untuk meLike Facebook Fans Pagenya.

Perhatikan apakah FP tersebut aktif atau tidak, adminnya rajin membahas dan membalas komentar dari para pengunjungnya. Jika kalian malu bertanya di dindingnya, boleh juga mengirim pertanyaan lewat menu message.

Blog ini sendiri memiliki FP bernama Motivasi Gitar, yang selalu aktif karena saya selalu berusaha berinteraksi dengan teman-teman di sana.

Nah, itulah tadi ulasan tentang  7 rahasia meningkatkan skill bermain gitar dengan memanfaatkan situs jejaring sosial facebook. Kita bisa mengambil hal-hal positif dari semakin maraknya penyalahgunaan internet saat ini.

Semoga tulisan kali ini bermanfaat bagi kita semua.

Jika teman-teman ingin mendapatkan artikel terbaru yang menarik lainnya dari blog ini secara berkala via email, silahkan masukkan email kalian ke kotak subcribe/berlangganan di bawah ini.

Baca juga seri belajar gitar melalui internet lainnya

8 Cara Jitu Mahir bermain gitar lewat blog

Cara benar belajar gitar dari video di youtube

12 tips menjadi gitaris sukses ala blogger



Sampai jumpa lagi di postingan saya yang lain.

Salam Slashkiss!!!


Back To Top type='text/javascript'/>