Belajar Gitar, Kunci Gitar, Melodi Gitar paling lengkap ada di sini

...

Rekomendasi Musik Klasik yang Cocok Didengarkan Saat Bersantai

Rekomendasi Musik Klasik yang Cocok Didengarkan Saat Bersantai

Meski saat ini banyak beredar musik modern, namun rekomendasi musik klasik masih mendapat tempat tersendiri oleh para pecintanya. Sama halnya dengan musik modern, musik klasik juga memiliki banyak sekali genre dari sedih, senang hingga penuh semangat. Seperti beberapa rekomendasi musik dengan genre klasik yang akan kami sebutkan di bawah ini.

Rekomendasi Musik Klasik yang Cocok didengar Waktu Santai

Ingin menambah koleksi musik klasik untuk menghilangkan kebosanan saat menjalankan kegiatan harian? Daftar rekomendasi musik klasik di bawah ini cocok dipilih.

1. Dance of the Sugar Plum Fairy

Musik klasik yang dinyanyikan Pytor Ilich Tchaikovsky ini merupakan salah satu soundtrack dari film Barbie in the Nutcracker yang dibuat pada tahun 1892. Hal yang membuat Dance of the Sugar Plum Fairy berbeda adalah adanya alat musik mirip piano bernama celesta dengan alunan lembut dan menenangkan.

2. Für Elise

Bagi pecinta musik klasik pasti sudah tidak asing lagi dengan Ludwig van Beethoven. Ya, Ludwig van Beethoven adalah penyanyi plus penulis lagu berjudul Fur Elise yang sudah ada sejak tahun 1810.

Meskipun liriknya sudah ditulis sejak 1810, namun manuskripnya baru ditemukan 40 tahun setelah komposernya wafat, tepatnya pada tahun 1867. Fur Elise adalah lagu klasik yang cukup populer dan sudah banyak di remix oleh banyak komposer.

3. Canon and Gigue in D

Rekomendasi music klasik untuk teman rehat selanjutnya berjudul Canon and Gigue in D karya Johann Pachelbel. Menurut sejarah, ini adalah music klasik yang paling populer pada tahun 1980-an. 

Beberapa waktu setelah perilisannya, musik klasik tersebut diubah oleh Johann Pachelbel yang merupakan seorang musisi ternama di era Barok. Ciri khas dari Canon and Gigue in D sendiri ada pada instrumennya yang mengalun pelan, sedikit naik pada bagian reff lalu kembali pelan di akhir music.

4. Nocturne Op. 9 No. 2

Selain sebagai teman bersantai, musik klasik rupanya juga bisa bantu atasi insomnia atau gangguan tidur. Nah, untuk kamu yang sedang mengalami hal tersebut, bisa coba dengarkan Nocturne Op.9 No.2.

Istilah nocturn sendiri mengacu pada karya seni yang menggambarkan malam. Oleh karenanya, lagu yang dinyanyikan oleh Frederic Chopin ini cocok dimasukkan ke dalam playlist pengantar tidur.

5. Moonlight Sonata

Moonlight Sonata merupakan rekomendasi musik klasik yang cukup populer dan diciptakan oleh  Ludwig van Beethoven. Meskipun punya instrumen menenangkan dan penuh fantasi, namun pada faktanya Moonlight Sonata punya kisah sedih tentang kisah cinta sang komposer. 

Karena sebagai bentuk curahan hati Ludwig van Beethoven, Moonlight Sonata dibuat dengan nada-nada sederhana yang menyusun menjadi rangkaian musik indah. Musik ini sangat cocok untuk menemani kamu saat santai  maupun sedang butuh waktu sendiri atau me time.

6. Hungarian Dance No. 5

Sebagai karya musik yang cukup terkenal, Hungarian Dance menjadi salah satu karya Johannes Brahms yang kerap digunakan untuk soundtrack film. Mulai dari Hannibal, Bones, Mad Men, hingga The Simpsons dikabarkan menggunakan musik klasik  ini.

Ciri khas dari Hungarian Dance No. 5 sendiri ada pada alunan musiknya yang bersemangat namun masih ada unsur lembut di beberapa part. Di bagian akhir musik ada improvisasi menghentak yang membuat Hungarian Dance No. 5 berbeda dengan musik klasik pada umumnya. 

Itulah rekomendasi music klasik yang cocok didengarkan ketika bersantai, ingin membangun semangat, ataupun sedang sedih. Sesuaikan saja dengan suasana dan nada paling favorit. Musik-musik tersebut kemungkinan bisa ditemukan di platform musik online.

Tag : musik
Back To Top type='text/javascript'/>