Belajar Gitar, Kunci Gitar, Melodi Gitar paling lengkap ada di sini

...

Ini dia penjelasan tentang "Dorian Scale"

Ini dia penjelasan tentang "Dorian Scale"


Pada  artikel saya terdahulu, saya pernah membahas tentang major modes pada gitar ( silahkan baca "Ingin tahu melodi harus tahu major modes"). Kali ini saya akan membahas tentang Dorian Scale yang merupakan bagian dari keluarga major modes. Jika kalian sudah tahu keluarga major modes maka kalian akan mengetahui bahwa Dorian Scale berada diurutan kedua alias nada kedua yang dari major modes yang diambil sebagai root. Bingung? Perhatikan tabel berikut !

C mayor
C D E F G A B
D Dorian
E Phrygian
F Lydian
G Mixolydian
A Aeolian
B Locrian
D E F G A B C
E F G A B C D
F G A B C D E
G A B C D E F
A B C D E F G
B C D E F G A

Jika kita lihat tabel di atas maka kita akan dapat melihat bahwa Dorian dimulai dari nada D pada tangga nada C mayor. Jadi jika mayornya dari C maka kita tahu urutannya adalah C D E F G A B, nah jika kita mengambil nada D lalu kita susun lagi menjadi tangga nada baru maka kita akan mendapatkan urutannya D E F G A B C. Nah inilah yang di sebut dengan Dorian scale. Dari pola di atas dapat pula kita tarik pola berdasarkan jaraknya yaitu 1 1/2 1 1 1 1/2 1 atau bisa juga 1 2 b3 4 5 6 b7 1

Sekarang kita ambil contoh dorian menggunakan root E dan A

belajar scale, Dorian scale, major modes, belajar melodi, backing track,

Berikut ini video tentang penjelasan Dorian scale di atas !


Permasalahan selanjutnya bagaimana menggunakan Dorian scale tersebut dalam solo? Salah satunya adalah dengan bermain diiringi backing track. Berikut ini ada video yang berisi backingtrack dimana kalian bisa mengeksplorasi Dorian Scale.


Jika kalian masih penasaran dengan Dorian Scale ini, silahkan kunjungi link berikut ini http://www.fretjam.com/dorian-mode-guitar.html

Sekian postingan tentang Dorian Scale kali ini, semoga bermanfaat !

Back To Top type='text/javascript'/>