Belajar Gitar, Kunci Gitar, Melodi Gitar paling lengkap ada di sini

...

Guthrie Govan - Waves (Intro) Cover + TAB

Guthrie Govan - Waves (Intro) Cover + TAB



Halo para pembaca semua, selamat datang kembali di blog Slashky Gitaris blog yang selalu membahas dunia gitaris.

Kali ini saya hanya mau memberi sedikit kabar gembira, akhirnya saya upload video lagi di YouTube dan kali ini mencover lagu yang menurut saya punya kerumitan yang sangat tinggi.

Pertama kali saya mendengar lagu-lagu Guthrie Govan beberapa tahun lalu, saya berpikir orang ini gila bener. 

Mainnya seperti tidak bisa diikuti, dan saya sendiri di awal sudah menyerah untuk mencoba mengulik lagu-lagunya.

download tab, Guthrie Govan, www.slashkygitaris.com, Slashky Gitaris

but hey...

Seminggu lalu, entah ada angin apa saya ingin mencoba untuk mengulik salah satunya.

Lagu yang sempat saya pikir imposible untuk dimainkan.

Berbekal kesabaran untuk mulai dari tempo yang paling pelan dan membosankan saya mulai menghafal letak nadanya satu per satu.

Mulai dari 60 bpm lalu saya naikkan 5bpm begitu seterusnya sampai berada di tempo 150bpm.

Dan inilah video hasil belajar selama seminggu. 



Tadinya target saya selama satu bulan, kalau tidak bisa ya menyerah saja.

Motivasi saya hanya "Menjadi orang pertama yang bisa memainkan intro lagu ini di kota saya."

Karena sejauh ini setahu saya belum ada yang pernah memainkan lagu ini di kota kecil ini. hehehe....

Jadi setiap kali ingin menyerah, saya coba lagi.

Setiap bangun tidur, pulang kerja dan sebelum tidur saya menyempatkan diri bermain minimal 30 menit setiap harinya.

Oh ya, intro lagu ini sendiri punya dua part besar yang sebenarnya bisa dipecah lagi dari bagian-bagian kecil.

Berikut ini TAB nya "Guthrie Govan - Waves"

download tab, Guthrie Govan, www.slashkygitaris.com, Slashky Gitaris
Bagian ini diulang sebanyak 2 kali lalu dilanjutkan

download tab, Guthrie Govan, www.slashkygitaris.com, Slashky Gitaris
Walaupun terlihat susah, ada yang mudah dari lagu ini, yaitu semua not nya menggunakan not dengan nilai 1/4. 

Jadi sedikit mudah untuk menyesuaikan dengan tempo yang konstan.

Saya pribadi melihat lagu ini sebagai tantangan untuk menjadi bisa bermain lebih baik lagi.

Btw,

Saya berencana ingin membuat video tutorialnya kira-kira menurut teman-teman bagaimana ya?


Back To Top type='text/javascript'/>